Tim Senam Semar FIB Juara ke-3 Tingkat UNS

Total
0
Shares

Tim Senam Fakultas Ilmu Budaya kembali memperoleh juara 3 kejuaran Senam Semar tahun 2020. Peringkat ini diumumkan pada acara Gerak Jalan Santai keluarga Besar UNS, di danau UNS Jumat, (6/3). Kegiatan ini diselenggarakan oleh Fakultas keolahragaan UNS dalam rangka memeriahkan Dies Natalis UNS ke-44 sekaligus mensosialisasikan gerakan senam Sebelas Maret. Sedangkan Juara 1 dipegang oleh FEB dan juara 2 oleh FISIP. Berupa piala penghargaan diberikan langsung oleh Rektor UNS.

Sebagai informasi tambahan, tahapan kompetisi ini sudah dilakukan mulai Hari Rabu, (4/3) di GOR FKOR. Dimana masing-masing Fakultas dan lembaga mengirimkan wakilnya untuk mengikuti tahap seleksi ini. Pemenang pada tahap penyisihan ini ditampilkan lagi pada acara Gerak Jalan Santai, Jumat (6/032020) untuk memperebutkan juara 1,2 dan 3. Yaitu tun senam semar FISIP, FIB dan FEB.

Tim FIB UNS terdiri dari tenaga administrasi sebanyak 7 orang, yang merupakan gabungan personil dari subbagian di lingkungan FIB. Yakni :

  1. Tri Utami, S.E.
  2. Supartiningsih, SE
  3. Rully Ashanty, SE
  4. Yuli Widayanti
  5. Dinar Winahyu damayanti, A.Md
  6. Nur Cahyani, S.H.
  7. Syarifah Husna Barokah, S.S

Dinar Winahyu Damayanti sebagai salah satu peserta mengungkapkan rasa syukurnya bahwasannya bisa ikut andil dalam kompetisi ini dan membawa nama baik FIB. “Rasa lelah kami dalam menjalankan latihan tergantikan dengan juara ini. Semoga tahun depan, FIB dapat naik peringkatnya,” ungkapnya.

Senada dengan Dekan FIB, Prof Warto juga merasa bangga dan memberikan apresiasi kepada tim Senam FIB. Harapan Beliau semoga FIB jaya dengan berbagai prestasi dan senantiasa menjaga sportifitas.

 

Sumber: https://fib.uns.ac.id/berita/tim-senam-semar-fib-juara-ke-3-tingkat-uns/

Leave a Reply

Your email address will not be published.

You May Also Like