SIPIRANG FIB, Mampu Wujudkan Pelayanan Pinjam Ruang Secara Efektif, Efisien dan Informatif

Total
0
Shares

Fakultas Ilmu Budaya UNS berkomitmen untuk selalu meningkatkan pelayanan bagi para pelanggan, baik itu dosen, mahasiswa, staff, maupun masyarakat umum. Salah satu jenis pelayanan yang masih belum maksimal yaitu pelayanan peminjaman ruang.  Pelayanan peminjaman ruang selama ini masih belum lancar dan membutuhkan waktu untuk proses keputusan.

Hal ini terjadi karena beberapa hal, antara lain pelaksanaannya masih manual, adanya tabrakan penggunaan ruang, proses persetujuan lama, belum adanya informasi ketersediaan ruangan yang mencakup Ruang Kuliah dan Ruang Pertemuan, serta tidak adanya deskripsi fasilitas ruangan. Berdasarkan hal tersebut maka Tri Utami, Kasubbag Keuangan dan Umum yang dibantu oleh Tim IT FIB UNS berupaya melakukan inovasi dengan membuat suatu aplikasi yang diberi nama SIPIRANG.

SIPIRANG adalah suatu aplikasi berbasis online, yang mempunyai dua fitur layanan utama yaitu Layanan Jadwal Penggunaan Ruang dan Layanan Peminjaman Ruang. Proses pelayanan yang semula manual, sekarang dapat dilakukan oleh sistem, sehingga calon peminjam ruang tidak harus datang ke kantor Umkap FIB untuk melakukan peminjaman ruang, cukup menginput aplikasi SIPIRANG dari lokasi peminjam berada kemudian tunggu notifikasi persetujuan/penolakan melalui email.

Aplikasi ini dipilih karena dapat mewadahi proses peminjaman ruangan, penjadwalan ruangan dan informasi deskripsi fasilitas ruangan sekaligus. Sebagai wujud pengendalian terhadap pelayanan,  SIPIRANG juga diberi tambahan fitur Aduan penggunaan sarana dan prasarana, sehingga pengguna dapat melayangkan kritik, tanggapan dan saran perbaikan terhadap pelayanan kami melalui aplikasi ini.

Tujuan dari adanya aplikasi SIPIRANG yaitu untuk meningkatkan kualitas pelayanan peminjaman ruang di FIB menjadi lebih EFEKTIF (peminjaman ruang sesuai kebutuhan), EFISIEN (hemat waktu dan tenaga) dan INFORMATIF (data tersedia dengan jelas dan mudah diakses) sehingga keinginan pengguna dapat terpenuhi dan kinerja Institusi menjadi lebih baik. Proses peminjaman ruang yang semula satu hari kini ditargetkan menjadi 2 jam saja (selama jam kerja).

Adapun lengkapnya bisa anda klik di https://sipirang.fib.uns.ac.id

 

Sumber: https://fib.uns.ac.id/berita/sipirang-fib-mampu-wujudkan-pelayanan-pinjam-ruang-secara-efektif-efisien-dan-informatif/

Leave a Reply

Your email address will not be published.

You May Also Like

Achat Cheap Zofran España

Rating 4.7 stars, based on 67 comments There is an opening between lemon act as an obstacle burp after feeding, try not. Buy Cheap Ondansetron Today Order Cheap Zofran Washington…
View Post