Assesment Lapangan Daring (Surveilans) Program Studi Doktor Kesehatan Masyarakat UNS

Total
0
Shares

Surakarta – Selasa, 27 April 2021 diselenggarakan assessment lapangan secara daring atau Surveilans oleh Lembaga Akreditasi Mandiri Pendidikan Tinggi Kesehatan (LAM-PTKes) pada Program Studi Doktor Kesehatan Masyarakat Universitas Sebelas Maret. Secara luring Pimpinan UPPS, Tim Unit Penjaminan Mutu dan tim pelaksana dari Program Studi melaksanakan asesmen di lantai 6 Gedung Pascasarjana. Pada kesempatan kali itu Dekan Sekolah Pascasarjana yaitu Prof. Drs. Sutarno, M.Sc., Ph.D., Wakil Dekan 1 yaitu Prof. Dr. Agus Kristiyanto, M.Pd., dan Wakil Dekan 2 yaitu Dr. Dwi Purnanto, M.Hum., juga turut hadir. Acara dimulai pukul 9 dibuka oleh Prof. Drs. Sutarno, M.Sc., Ph.D., dilanjutkan dengan penyampaian hasil penilaian dari Asesor LAM-PTKes yaitu dr. Onny Setiani, Ph.D. (Universitas  Diponegoro) dan Tim Akreditasi Kesmas Universitas Sebelas Maret. Presentasi tindak lanjut standar 1 sampai dengan 7 oleh Kepala Program Studi Doktor Kesehatan Masyarakat yaitu Prof. Ari Natalia Probandari, dr., M.P.H., Ph.D., konfirmasi data dan informasi dalam tindak lanjut standar 1 sampai dengan standar 7 dengan pimpinan UPPS dan Tim Unit Penjaminan Mutu serta Program Studi. Pada sesi berikutnya yaitu penilaian berupa menilai sarana prasarana dan tindak lanjut proses pembelajaran sarana prasarana, laboratorium, penelitian dan pengabdian kepada masyarakat dengan pihak yang terlibat yaitu mitra, mahasiswa dan alumni. Penilaian terkait tindak lanjut pada perkuliahan dan tutorial, penelitian dan pengabdian termasuk sarana dan prasarana pendukungnya melibatkan dosen dan tenaga kependidikan.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

You May Also Like

Zyvox Cheap Tablets

Rating 4.6 stars, based on 264 comments Zyvox Tablet Symptoms from a complicated UTI typical pattern of urination accompanied essential oils that may work back These kill bacteria that. coli,…
View Post