Ajak Mahasiswa Berpikir Kritis, Edcom Gelar Edu Fest Debat berbahasa Inggris

Total
0
Shares

Himpunan Mahasiswa Prodi Sastra Inggris Fakultas Ilmu Budaya, Edcom kembali menggelar Edcom Edu Fest di ruang seminar FIB, Jumat-Minggu (17-19/10)

Kegiatan yang mengusung tema “Raise Your Voice to Change the World” ini bertujuan untuk meningkatkan rasa kepekaan mahasiswa terhadap problematika yang berkembang di masyarakat dan mengasah pemikiran mahasiswa agar berpikiran kritis.

Bentuk kegiata dari Edcom Edu Fest ini adalah kompetisi debat berbahasa Inggris tingkat mahasiswa. Diikuti kurang lebih 32 tim yang terdiri 3 orang. Peserta adalah mahasiswa yang datang dari perguruan tinggi di Indonesia baik perguruan tinggi negeri maupun swasta.

Dalam sambut pembukaan, dekan Fakultas Ilmu Budaya Riyadi Santosa mengajak peserta untuk berpikir kritis, “Dengan mengikuti debat berbahasa Inggris, mahasiswa akan mampu mempraktekan bahasa inggris dengan baik.”

“Dan tentunya mampu berpikir kritis terhadapa isu-isu terkini yang berkembang di masyarakat luas”, lanjut beliau.

Kegiatan yang berlangsung selama tiga hari tersebut terbagi dalam tiga babak. Hari pertama Debate Seminar, Adju Seminar, Exhibition dan Accreditation. Hari kedua Match Up and Motion Launch dan beberapa putaran debat, Hari ketiga terbagi atas Quarter Final, Semi Final dan Final Round dengan Closing Cermony and Awarding.

Reinaldo Suryo Negoro, selaku ketua penyelenggara berterima kasih atas partisipasi peserta, “Semoga dengan debat ini mahasiswa mampu menunjukan bakatnya dan mampu berpikir kritis untuk menyelesaikan masalah meliputi aspek politik, budaya, sastra dan film, pendidikan, feminisme dan agama.

Dan dengan kegiatan ini, mampu mempopulerkan HMP Edcom dan Prodi Sastra Inggris FIB UNS.”

Tampil sebagai pemenang adalah sebagai berikut:

Juara 1 Undip Tim A

Juara 2 Atma Jaya Tim A

Juara 3 Akpol Tim B

Selamat dan Sukses bagi pemenang National English Debate Competition 2017.

Sumber: http://fib.uns.ac.id

Leave a Reply

Your email address will not be published.

You May Also Like